Wanita Yang Suci Hatinya Tidak Akan Pernah Takut Menikah Dengan Lelaki Yang Miskin Harta


Wanita yang benar-benar baik, yang tidak memandang lelaki karena hartanya, yang tidak menghitungkan segalanya dengan materi pasti tidak akan pernah takut menikah dengan lelaki yang miskin harta.

Wanita yang seperti ini biasanya tinggi ilmu agamanya, tinggi keyakinannya pada pertolongan Allah dan tidak gampangan tertarik pada hubungan yang hanya mendatangkan dosa bagi dirinya.

Bukan Pangkatnya Tapi Kesanggupannya Menjadi Sosok Imam Yang Memantapkan Hati Mereka Untuk Menikah
Bagi wanita yang baik yang memutuskan menerima lamaran lelaki baik, biasanya mereka menilai sosok lelakinya berdasarkan ilmu agamanya.

Tidak heran bila mereka tidak peduli apakah lelaki yang melamarnya punya pangkat atau tidak. Yang terpenting adalah kesanggupan dan tanggung jawabnya dalam membina rumah tangga.

Wanita Yang Cukup Ilmu Agamanya Sadar Bahwa Harta Dapat Dicari Bersama Setelah Menikah
Wanita-wanita yang tinggi ilmu agamanya, tinggi ilmu pengetahuannya dan tinggi keyakinannya pasti bisa berpikir bahwa harta bisa dicari bersama.

Mereka siap mendampingi pasangannya dari nol hingga menjadi imam yang baik untuk dirinya dan menjadi kepala rumah tangga dalam rumah tangganya.

Wanita Yang Cerdas Tau Bahwa Lelaki Miskin Iman Dan Tanggung Jawab, Akan Membuat Rumah Tangga Tidak Nyaman
Wanita yang juga mampu menggunakan akal sehatnya, tidak gila harta dan bukan pengagum rupa yang sempurna, bisa berpikir dengan baik.

Mereka sadar bahwa lelaki yang miskin iman dan tanggung jawab tak akan mampu menentramkan. Lelaki kaya yang tidak diimbangi dengan kekayaan iman cendrung akan merendahkan pasangannya.

Wanita Shalehah Percaya, Bahwa Allah Akan Membukakan Pintu-Pintu Rejeki Setelah Menikah Kelak
Wanita yang tinggi ilmu agamanya percaya dan yakin bahwa akan membukakan pintu rejeki setelah pernikahan.

Mereka percaya bahwa pasangan yang sudah menikah punya rejeki tersendiri jika mau bekerja keras.

Wanita Yang Baik Agamanya Tidak Takut Menikah Dengan Pria Miskin Harta, Mereka Hanya Takut Menikah Dengan Lelaki Miskin Iman
Yang paling ditakuti oleh wanita baik yang masih sendiri adalah menikah dengan lelaki yang miskin iman dan tanggung jawab.

Mereka tidak takut menikah dengan lelaki miskin harta asal punya tanggung jawab dan iman.

Menikah itu cukup hanya sekali, makanya mereka takut menghabiskan hidupnya dengan lelaki yang tidak baik, sebab cenderung melukai hati dan menjadi sumber dosa.

Artikel Asli

Iklan Atas Artikel

SPONSOR

Iklan Tengah Artikel 1

Sponsor

Iklan Tengah Artikel 2

SPONSOR